Variabel dalam bahasa pemrograman merupakan sebuah tempat yang di gunakan untuk menyimpan data atau nilai.
Variabel bisa menyimpan nilai dengan berbagai jenis data seperti bilangan bulat (integer), bilangan pecahan (float), teks (string),
nilai boolean, dan sebagainya. Variabel biasanya di beri nama yang unik dan dapat di panggil atau di akses di berbagai
bagian program untuk melakukan pengolahan data.